Dreams... oh my dreams.

Posted by Unknown Sabtu, 31 Mei 2008 0 komentar
Impian... Semua orang pasti memiliki impian, begitu juga dengan saya.

Ketika saya termenung dalam sebuah kesunyian atau kesendirian, terlintas sebuah impian yang kadang menghilang ditelan berbagai kesibukan usaha yang saya miliki. Sungguh... saya dapat bertahan hingga saat ini karena impian tersebut dapat meningkatkan motivasi saya untuk selalu berkarya. Sedemikian penting impian tersebut bagi saya, sehingga tidak akan pernah saya lupakan atau saya hilangkan dari pikiran saya.

Impianku saat ini masih sama seperti ketika pertama kali aku memutuskan untuk terjun dalam sebuah bisnis. Aku ingin memiliki sebanyak mungkin usaha dan membantu para anak muda untuk berwirausaha agar mereka mendapatkan hasil yang maksimal. Terlihat sulit dan butuh waktu lama memang. Namun suatu saat, saya yakin dapat mewujudkan impian tersebut...

Impian saya ini memiliki arti yang sangat luas, sehingga sulit sekali dijabarkan dalam sebuah tindakan teknis atau bentuk konkretnya. Hingga saat ini saja, saya hanya dapat melakukannya dengan berbagi pengetahuan dan ilmu kepada beberapa rekan - rekan. Namun, untuk lebih jauh lagi, saya berharap agar dapat memiliki suatu wadah yang memfasilitasi gagasan - gagasan kegiatan yang mendukung pada impian saya tersebut.

Mungkin juga, saya akan mengajak kerjasama dengan beberapa instansi terkait dalam melaksanakan Workshop Wirausaha dengan tema "menumbuhkan 1000 pengusaha muda Indonesia ". Jadi, konsep secara umumnya, peserta workshop ini adalah perwakilan dari berbagai daerah yang sudah diseleksi. Para peserta akan mendapatkan pengetahuan dalam semua bidang ( produksi, keuangan, administrasi, pemasaran, manajerial perusahaan, dll ), selain itu juga dilakukan kunjungan ke berbagai usaha untuk melihat secara langsung,
Agar lebih mendapatkan pengalaman, diadakan juga praktek untuk membuka usaha dengan modal kecil - kecilan (dilakukan bersama team) dan sekaligus dengan evaluasi dari hasil praktek tersebut oleh para ahli dibidangnya. Dalam praktek ini juga, bisa dijadikan sebagai kompetisi antar peserta workshop, sehingga peserta dapat merasakan tingkat persaingan yang sesungguhnya. Dalam setiap team akan dilakukan pendampingan oleh seorang supervisor, dengan sistem pendampingan yang telah distandarkan sebelumnya.

Dalam benak saya, mungkin saya harus melakukan dengan mengajak kerjasama dengan para anak muda di berbagai daerah untuk membuat suatu usaha di daerah tersebut. Dengan kerjasama ini, diharapkan dapat membantu anak muda dalam menjalankan operasional usaha secara profesional.

Bayangan lain dalam benak saya. Untuk mewujudkan impian tersebut, saya harus memiliki sebuah sekolah enterprenuer yang terdapat diberbagai daerah ( mungkin sekolah ini terdapat setiap kota ). Diberikan secara gratis dan terseleksi ( dengan melihat kemauan dan latar belakang ). Adapun untuk biaya, akan diperoleh melalui founding, kerjasama instansi, atau berupa iuran anggota alumni yang telah sukses. Sistem pendidikan lebih difokuskan untuk membuat usaha, dimana pengetahuan dalam pembuatan sistem dan perencanaan strategi selalu diimbangi dengan aplikasi dilapangan (bisa berupa kunjungan, praktek sendiri, magang atau dengan cara lainnya )

Begitu banyak dalam benak saya untuk mewujudkan impian - impian tersebut. Sekelebatan bayangan rencana dan langkah - langkah menuju impian selalu hadir tanpa disadari. Bahkan dengan sering melihat kondisi dan keadaan di negeri ini, menguatkan hati saya untuk mewujudkan impian tersebut.
TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN SAUDARA
Judul: Dreams... oh my dreams.
Ditulis oleh Unknown
Rating Blog 5 dari 5
Semoga artikel ini bermanfaat bagi saudara. Jika ingin mengutip, baik itu sebagian atau keseluruhan dari isi artikel ini harap menyertakan link dofollow ke https://gajaksahda.blogspot.com/2008/05/dreams-oh-my-dreams.html. Terima kasih sudah singgah membaca artikel ini.

0 komentar:

Posting Komentar

TRANSMOJO Tour and Travel support Hotel Murah di Jogja - Original design by Bamz | Copyright of Gajaksahda.

Bisnis Bidang apa yang ingin diulas di blog Gajaksahda

Cari Blog Ini